Tak Hanya Manusia, 7 Satwa Ini Juga Berpuasa Lho!
By editor
IND  |  Fri - May 17, 2019 3:47 am  |  Article Hits:19475  |  A+ | a-
Pada bulan Ramadan ini, seluruh umat muslim di seluruh dunia serempak berpuasa selama sebulan penuh. Ternyata, puasa tak hanya dijalani manusia, lho. Beberapa satwa pun berpuasa untuk berbagai tujuan. Nah, mau tahu satwa apa saja yang berpuasa? Simak 7 jenis satwa berikut ini;

1. Unta
Sebagai satwa yang hidup di habitat panas dan gersang, daya tahan unta memang luar biasa. Ia mampu menahan rasa lapar dan haus selama 40 hari. Kemampuan unta ini ternyata berkat cadangan energi berupa lemak di punuknya. Hebatnya lagi, lemak ini bisa berubah menjadi air dengan bantuan oksigen. Keunikan tersebut hanya dimiliki unta saja, lho! 

2. Beruang
Satwa pemakan daging ini bisa menahan rasa laparnya selama 10 minggu. Malahan, saat hibernasi di musim dingin, beruang mampu berpuasa selama kurang lebih 6 bulan. Jika musim dingin telah usai, ia pun akan keluar dari peraduannya dan langsung mencari makanan. Tak heran, tidak makan selama 6 bulan pasti laparnya bukan main!

3. Penguin
Suhu di habitat penguin cukup dingin. Para penguin ini bahkan mampu bertahan di tempat dengan suhu minus 10 derajat celsius. Kendati begitu, saat suhu terus menurun dan ekstrim, penguin bisa bertahan hidup tanpa makan selama 4 bulan. Nah, bila suhu ekstrim selesai, mereka pun akan langsung memburu ikan sebagai santapannya. 

4. Ular
Ular termasuk satwa yang rajin berpuasa. Sebelum berpuasa, ia akan menyiapkan cadangan makanan di perutnya. Ular berpuasa untuk meningkatkan suhu tubuhnya. Suhu tubuh yang naik itulah yang membantu ular saat proses pergantian kulit baru. Selain itu, di tempat bersuhu dingin, ular bisa menahan rasa lapar dan hausnya selama 12 bulan. 

5. Ulat
Sebelum menjelma menjadi kupu-kupu, ulat juga berpuasa. Momen puasanya berlangsung saat ia menjadi kepompong selama 14-16 hari. Kala itulah, ulat tidak makan dan minum. Baru setelah menjadi kupu-kupu, ia langsung mencari makan dan minum. 

6. Ayam betina
Saat mengerami telurnya, ayam betina harus berpuasa. Karena dengan begitu, suhu tubuhnya akan naik. Sehingga ia bisa mengerami telur-telurnya dengan sempurna. Berpuasa jadi kebiasaan rutin ayam betina tiap kali ia bertelur. 

7. Hiu putih
Lain lagi tujuan hiu putih berpuasa. Satwa paling ditakuti di lautan ini berpuasa, agar makin lincah dan ganas dalam memburu mangsanya. Hebatnya lagi, hiu putih bisa bertahan tanpa makan selama 2 tahun.

Selain 7 satwa di atas, ada satwa-satwa lainnya yang juga berpuasa, seperti; buaya yang bisa menahan lapar selama 3 tahun, dan kura-kura Galapagos yang bisa bertahan hidup tanpa makan dan minum selama 1 tahun. Jadi, jangan sampai kalah puasa Ramadannya ya! (fjr)  
Top